Nama Lengkap

Jafar Pelu, SH

Alias

kategori

Pengusaha

Agama

Islam

Tempat Lahir

Ambon

Tanggal Lahir

26 November 1975

hobi

Nama Istri

Ain Fitriyah Tehuayo, SE, M.Si

Nama Anak

As’ad Rizky Halawan Pelu

Rizka Safira Pelu

Raffi Putra Pelu

Warga Negara

Indonesia

BIOGRAFI

Kesuksesan itu tidak sekonyong-konyong datang dan berdiri sendiri. Dia lahir dari rangkaian panjang kerja keras, kegigihan dan disiplin yang tinggi. Di balik nama besar, ada harga mahal yang harus di bayar. Dan proses menuju sukseslah yang membentuk pribadi seseorang.

Jika anda melihat sosok Jafar Pelu yang biasa disapa Jevo begitu mudah meraih kesuksesan, berarti anda salah. Jauh sebelum meraih suksesnya, Jevo sudah malang melintang di dunia usaha.

Lahir di Ambon, 26 November 1975, Jevo merupakan anak sulung dari enam bersaudara dari pasangan Hi. Abdul Rauf Pelu dan Hj. Teluk Pelu. Karier pengusahanya dimulai saat masih muda. Di saat sebagian besar anak muda menikmati masa mudanya dengan dimanjakan oleh kekayaan orang tua, malah menghabiskan sisa umur mudanya dengan mencoba peruntungan di dunia usaha secara mandiri. Bahkan segala jenis usaha pernah ia geluti.

“Tahun 1996 waktu itu saya mulai dengan usaha ikan. Kebetulan di kampung saya, Desa Hitu, saat itu ramai dengan perniagaan ikan. Itu awal mula saya membangun usaha dengan menjadi penjual ikan,” tutur Jevo mengisahkan.

Bakat wirausahanya semakin berkembang seiring dirinya memegang sektor usaha lain seperti jualan beras, pala, dan bahan bakar minyak. Di tahun 2002, Jevo mendirikan perusahan CV. Ana Pratama yang bergerak di bidang jasa konstruksi dan pengadaan. Barulah tahun 2007, untuk pertama kalinya Jevo mendapatkan paket pekerjaan di sektor jasa konstruksi.

Pada tahun 2002, Jevo mendirikan perusahan CV. Ana Pratama yang bergerak di bidang jasa konstruksi dan pengadaan. Barulah tahun 2007, untuk pertama kalinya Jevo mendapatkan paket pekerjaan di sektor jasa konstruksi.

Setelah sukses sebagai seorang pengusaha, tidak lantas membuat Jevo di dunia pendidikannya. Suami Ain Fitriyah Tehuayo, SE, M.Si ini menamatkan pendidikan tinggi di Fakultas Hukum Universitas Brawijaya tahun 2001.

Sebelumnya Jevo pernah mengenyam pendidikan tinggi di Fakultas Hukum Universitas Pattimura, Maluku, tahun 1994 sampai 1999. Namun, akibat konflik sosial tahun 1999 yang terjadi di Maluku saat itu, mengharuskan Jevo melanjutkan kuliahnya di Universitas Brawijaya, Kota Malang, Jawa Timur.

Saat ini, Jevo memimpin sebuah perusahaan jasa konstruksi dan pengadaan PT. Prima Konstruksi sebagai Direktur Utama. Boleh dibilang, PT. Prima Konstruksi merupakan cikal bakal dari CV. Ana Pratama: perusahan yang ia rintis tahun 2002 silam.

Selain memimpin perusahaan, dirinya saat ini aktif di Korps Alumni Himpunan Mahasiswa Islam (KAHMI) Wilayah Maluku sebagai bendahara umum.

Riset dan Analisa: tim detikmaluku.com

pendidikan

SD Negeri 1 tahun 1987

SMP Hitu tahun 1990

SMA Negeri 2 Ambon tahun 1993

S1 Fakultas Hukum Universitas Brawijaya tahun 2001

Pengalaman Organisasi

Himpunan Mahasiswa Islam (HMI)

Himpunan Pengusaha Muda Indonesia (HIPMI)

Korps Alumni Himpunan Mahasiswa Islam (KAHMI)

Karir

Direktur CV. Ana Pratama

Direktur Utama PT. Prima Konstruksi

penghargaan

Media Sosial

Motto Hidup

Hidup bukan hanya untuk diri sendiri, tapi juga bermanfaat untuk orang lain

Bagikan: