
Ambon – Wakil Ketua DPRD Kota Ambon Rustam Latupono meraih penghargaan dari 7 Sky Media Award kategori Legislator Pembaharuan Indonesia 2019, yang dilaksanakan di Asia Afrika Ballroom, Hotel Bidakara Grand Savoy Homann, Bandung, Jawa Barat, Jumat (1/2/2019) malam.
Adapun penghargaan yang diraih politisi partai Gerindra itu adalah yang kedua kalinya berturut-turut setelah sebelumnya tahun 2018 Rustam meraih award serupa kategori Pemimpin Pembaruan Indonesia Creative dan Innovative. Dan merupakan penghargaan ketiga yang diterimanya, dimana pada tahun 2015 Rustam juga meraih penghargaan Indonesia Parlement Award 2015 dari Yayasan Persada Insani.
Dengan penghargaan kepada Wakil Ketua DPRD Kota Ambon ini, tentu merupakan pembuktian dari publik bahwa Rustam Latupono merupakan sosok legislator yang berhasil meningkatkan kinerja kelembagaan DPRD.
Usai menerima penganugerahan, Rustam Latupono mengucapkan terima kasih atas anugrah penghargaan yang diberikan kepadanya.
“Terima kasih kepada masyarakat Kota Ambon atas dukungannya. Keluarga besar saya. Saya persembahkan penghargaan ini kepada seluruh masyarakat Kota Ambon,” demikian tulis Rustam dalam status WhatshApp pribadinya, Jum’at (1/2/2019) malam. (dm2)