Ambon – Dalam rangka kegiatan Musyawarah Nasional dan Forum kerjasama FORWAREK (Forum Wakil Rektor Kerjasama) Perguruan Tinggi Negeri (PTN) dan Institut Seni Indonesia (ISI) se-Indonesia, Rektor UNPATTI mengadakan jamuan makan malam di Sari Gurih Resto Lateri Kecamatan Baguala Kota Ambon Provinsi Maluku, Minggu (23/02/2025).

Pada kegiatan jamuan makan malam tersebut, dihadiri oleh Wakil Menteri Pendidikan Tinggi, Sains dan Teknologi (Wamendiktisaintek) Prof. Dr. Fauzan., M.Pd, tokoh Agama, Wakil Rektor kerjasama se-Indonesia dan tamu undangan lainnya.

Rektor Unpatti, Prof. Dr. Fredy Leiwakabessy., M.Pd dalam sambutannya mengucapkan terima kasih atas kehadiran dari Wamendiktisaintek Prof. Dr. Fauzan., M.Pd di Provinsi Maluku, dalam kegiatan Forum Kerjasama Wakil Rektor se-Indonesia.

“Semoga dalam Forum kegiatan ini bisa membangun kolaborasi yang inovatif efisien dan efektif dalam bidang pendidikan maupun riset dan teknologi di Provinsi Maluku, terkhususnya di Kampus Orang Basudara Universitas Pattimura, “ ujar Rektor.

Wamendiktisaintek Prof. Dr. Fauzan., M.Pd dalam sambutannya berharap untuk kegiatan Forum ini kedepannya bisa mengajak PTN dari luar Indonesia, seperti Korea, China dan PTN Internasional lainnya. Harapan beliau juga bahwa agar bisa mengenalkan adat dan budaya Maluku lebih di kenal bukan hanya di Indonesia tapi di seluruh dunia.

Wamendiktisaintek Prof. Dr. Fauzan., M.Pd dalam sambutannya menyampaikan bahwa dalam Kunjungannya di Gereja Tua Imanuel, di Negeri Kaitetu, Kecamatan Leihitu, bersama Tokoh Agama adalah untuk inisiasi awal terhadap langkah-langkah yang sudah dilakukan oleh para tokoh Agama, utamanya adalah menetralisasi hubungan yang sempat porak poranda di Masyarakat Kota Ambon.

Harapannya Perguruan Tinggi menggandeng tokoh agama agar bersama – sama memfasilitasi dan bersosialisasi kepada masyarakat yang meninggali tempat itu, bisa kembali hidup normal, hidup bermasyarakat seperti semula. Sebab dunia pendidikan sekarang bukan hanya mencipatakan Sarjana, SDM yang unggul tetapi ada kepedulian sosial. Selain itu juga Perguruan Tinggi hadir untuk pemberdayaan masyarakat.

Wamendiktisaintek Prof. Dr. Fauzan., M.Pd juga manambahkan Terkait Efisiensi Anggaran Beasiswa Untuk PTN yang Katanya akan di hilangkan, dalam wawancara kali ini dengan rekan media, Wamendiktisaintek Prof. Dr. Fauzan., M.Pd mengatakan bahwa efisiensi anggaran untuk Beasiswa PTN , LPDP tidak berlaku, jelasnya.

“Yang dimaksud untuk efisiensi anggaran itu hal-hal yang di anggap kurang substantif dan harus di kurangi bukan berarti dihapuskan, contohnya perjalanan dinas yang biasanya 10 kali harus dikurangi dan lain sebagainya,” jelasnya.

Ketua Panitia Dr. Agus Ufie., S.Pd., M.Si Musyawarah Nasional dan sekolah kerjasama Forum FORWAREK Juga menambahkan bahwa Wamendiktisaintek Prof. Dr. Fauzan merasa sangat senang karena melihat Kinerja Unpatti yang sangat berkembang.

Beliau juga mendengarkan Presentasi dari Ketua Pengelola Unpatti Field Station Marine Science Desa Hila dan beliau punya antusias besar dan sangat memperhatikan.

Sebagai lembaga institusi, Ketua Panitia memberikan apresiasi kepada Wamendiktisaintek Prof. Dr. Fauzan., M.Pd yang telah hadir, dan Ketua Panitia menambahkan bahwa ini cara mereka untuk mendapatkan perhatian dari Pusat.

Ketua panitia juga menambahkan bahwa Wamendiktisaintek juga sangat senang melakukan banyak kegiatan, seperti menabur benih ikan dan memanen hasil ikan di keramba milik UNPATTI. Kegiatan seperti ini beliau sangat senang sebab program seperti ini merupakan asta cita Presiden Prabowo untuk mempersiapkan ketahanan pangan lokal.


Beliau juga berkesempatan berkunjung di Masjid Tua di Kaitetu. Dan Wamendiktisaintek berpesan ke Bapak Raja Kaitetu agar umat Kristen yang dari Kaitetu bisa kembali ke Negeri Kaitetu, ungkapnya. (dm1)

Bagikan: